Monday, January 7, 2019

Vlog Atau Blog?

Pada dasarnya kedua kata diatas yang kami gunakan sebagai judul merupakan sebuah jalan yang berbeda namun memiliki satu tujuan. Vlog Atau Blog merupakan sebuah pilihan bagi anda yang ingin eksis di dunia cyber khususnya internet. Pemilihan penggunaan Vlog atau Blog biasanya tergantung dari kemampuan anda sekalian apakah lebih menyukai tampil secara langsung ataupun dengan tulisan.
Secara kasat mata keduanyapun memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing namun Vlog akan lebih mudah dilakukan karena cukup dengan merekam tingkah laku kita jika memungkinkan bisa dengan sedikit editan dan tinggal upload saja tanpa harus mikir dan menentukan tata bahasa yang kadang tidak semua orang bisa melakukannya. Sedangkan blog memang lebih dulu booming dibandingkan Vlog namun tetap merupakan salah satu jalan yang bisa anda lalui jika memang anda pada dasarnya suka menulis.
Dan pada pangsa pasarnyapun blog masih memiliki penggemar karena dari segi kuota data akan lebih sedikit jika dibandingkan anda bermain dan menggunakan Vlog, dalam artian akan lebih hemat. Dan dalam blogpun bisa kita edit kita perbaharui sesuka hati kita tinggal menambah atau mengurangi kata yang tersimpan, berbeda dengan Vlog jika pengen edit maka harus upload ulang video yang akan diperbaiki karena berupa gambar gerak alias visual.
Bagi generasi millenial Vlog merupakan salah satu bentuk perkembangan tehnologi eksistensi yang terus berkembang dan semakin disukai namun kadang kala justru konten recehan yang muncul namun boming. Ya semua tergantung pada kualitas masing-masing mana yang dipilih. Karena konten recehan biasanya akan hilang jika sudah ada konten recehan lain alias hanya temporari, berbeda dengan konten yang mengedepankan kualitas bisa bertahan lama dan terus dicarai oleh para pencari konten.
Nah bagi anda sekalian bisa memilih menjadi Vlogger ataupun Blogger sesuai dengan bakat dan minat anda, atau bisa juga mencoba keduanya. Siapa tahu andapun bisa sukses seperti para Vloger dan Blogger sebelumnya. Selamat mencoba.

No comments:

Post a Comment