Saturday, March 26, 2016

Mengelola Blog Mudah

Judul tulisan ini merupakan asumsi saya tentang cara untuk membuat blog. Mudah...ya sangat mudah untuk memulai membuat sebuah blog. Kita tidak perlu pusing dan bertele-tele untuk menciptakan sebuah blog. Cukup dengan memulai dan mengikuti langka-langkah yang sudah disusun rapi kita akan dengan mudah membuat sebuah blog. Ikuti saja instruksi dan panduan yang telah disediakan maka kurang dari 15 menit anda pasti mempunyai sebuah blog sesuai dengan keinginan anda. Membuat blog mudah tetapi anda akan butuh extra energi agar bisa mengelola blog dengan mudah. Segala sesuatu pastinya dimulai dari hal kecil agar bisa tumbuh dan berkembang menjadi besar.

Ya mudah sekali bukan untuk membuat sebuah blog? Namun untuk blog yang sesuai dengan maksud hati kita yaitu menghasilkan pundi-pundi uang tentu tidak semudah langkah kita saat sedang membuatnya. Mengelola sebuah blog yang berkualitas tentu juga tidak asal-asalan saja dibuat. Menurut salah satu teman yang sudah lama bergelut dibidang blogger untuk sebuah blog yang akan menghasilkan uang minimal kita harus fokus dan konsentrasi dalam waktu 3 bulan, itupun juga tergantung dengan kemampuan daya tangkap otak kita dalam memahami cara dan langkah yang benar.

Blog tidak akan menghasilkan apa-apa jika dengan cara instan alias buru-buru semisalkan dengan cara copy paste. Hal ini tidak boleh kita lakukan karena konten atau isi sebuah blog bukan hanya sekedar tulisan saja namun juga isi yang asli, original dan tidak merupakan hasil jiplakan dari blog lain. Cara gampang jika kita tertarik untuk membuat sebuah bog maka tulislah sesuatu yang anda sukai, anda pahami dan anda merasa senang jika menceritakan hal tersebut. Ibarat sebuah pekerjaan, kita akan merasa ringan jika kita suka dengan pekerjaan kita tersebut. Sama hal nya dengan mengelola sebuah blog. Ketika kita senang berkutat dengan blog kita tentu juga aka terasa nyaman dan senang.

Blog harus konseksuen dan istiqomah, artinya kita harus rutin membuat sesuatu yang baru terutama menyajikan tulisan-tulisan baru yang berkualiatas. Sebuah blog yang bagus rata-rata juga memiliki umur yang cukup dan tentu jumlah penggunjungnya juga banyak. Tulisan yang berkualitas tentu akan mendatangkan visitor yang banyak pula, apalagi jika konten yang anda buat belum ada pada blog lainnya.

Bagi sebagian blogger yang berhasil, membuat dan mengelola blog adalah rutinitas yang menyenangkan. Kita hanya cukup menulis,menuangkan ide dan pikiran agar orang lain mengerti memahami dan akhirnya mengikuti kita. Banyak sekali yang bisa hidup dari blog bahkan tidak hanya satu dua orang saja, ratusan bahkan ribuan blogger sudah menikmati hasil dari kegiatan tulis menulis ini.

Bloggging tentu akan membuat kita semakin kreatif untuk menemukan,membuat dan mengabarkan hal-ha baru yang belum tentu orang lain menemukannya. Dengan memberikan motivasi kepada diri sendiri dan terus membaca dan belajar maka akan ketemu apa yang kita harapkan dalam Mengelola Blog Mudah seperti sebuah rutinitas sehari-hari saja.

No comments:

Post a Comment